Jumat, 08 April 2011

MERAWAT SENDIRI KOMPUTER KITA (1)

Sebelum kita membahas masalah perawatan, ada baiknya kita mengetahui dahulu dua istilah penting dalam dunia komputer. OK,,langsung aja ya...!


1. Hardware
Adalah fisik komputer. ketika kita membeli komputer dekstop, laptop maupun netbook, berarti kita membeli hardware.
lalu apa isi ato komponen yang ada dalam komputer kita?
a. Motherboard ato Mainboard. merupakan papan yang berisikan seluruh komponen penting dalam sebuah komputer. contoh gb motherboard 
b. Prosesor. hardware ini berpengaruh pada kecepatan komputer kita. makin canggih prosesor, maka semakin cepat pula komputer kita melakukan suatu pekerjaan. ada dua perusahaan besar yang memproduksi prosesor dan saling bersaing, yaitu Intel dan AMD.
contoh prosesor Intel
contoh prosesor AMD


c. Ram ato Memory. Ram ini tempat penyimpanan sementara saat komputer kita bekerja. ram ini juga mempengaruhi kecepatan komputer kita. makin besar kapasitas memory yang kita pasang,makin cepat pula kerja komputer kita. seperti prosesor, memory ini banyak merk dan type.
contoh ram ato memory
d. Hardisk. adalah tempat menyimpan file dan program. makin besar kapasitas hardisk, makin banyak pula file ato program yang kita simpan dan kita tanamkan dalam komputer kita. hardisk ada 2 jenis, yaitu eksternal dan internal.
contoh hardisk eksternal
layaknya sebuah buku dan flashdisk, hardisk eksternal ini dapat kita bawa kemana-mana.
contoh hardisk internal
hardisk internal ini menancap di komputer kita dan tidak bisa dibawa-bawa seperti hardisk eksternal.
tetapi,dengan bertambah hebatnya tehnologi,sekarang tersedia alat yg dapat membuat hardisk internal seperti layaknya hardisk eksternal. 
contoh alat seperti gb di bawah ini
e. VGA (Video Graphics Accelerator). berfungsi untuk mengolah data gambar (graphic) dan menampilkannya ke monitor. biasanya seorang designer dan gamer membutuhkan VGA dengan resolusi tinggi, dan itu hrs didukung dengan monitor yg mempunyai resolusi tinggi pula.
contoh fisik VGA
selain hal-hal diatas yg gak kalah penting adalah Casing,PSU (power suplay),monitor, juga kabel data dan kabel power.


2. Software
Setelah kita mengetahui hardware, kita lanjutkan dengan software.
Software adalah program yang ditanamkan pada sebuah komputer. tanpa software, komputer adalah sebuah barang mati yang tidak ada gunanya.
Yang termasuk dalam software adalah 
- Sistem operasi (Operation System/ OS) seperti windows ato linux.


- Program-program seperti MS Word,excel,open office,games dan lain-lain.


Hal-hal diatas berlaku juga untuk Laptop (Notebook) maupun Netbook.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar